memaafkan dirinya sendiri." Mario Teguh
Setiap orang pasti pernah merasa bersalah dan menyalahkan dirinya sendiri.
Saya termasuk orang yang perfeksionis, dan jika tidak sesuai harapan dan target maka
aku akan selalu sibuk menyalahkan diri sendiri, apalagi ada orang yang ga
sengaja menyalahkan juga, bisa tambah ngedrop kondisi mentalku.
Akhirnya saya berpikir bagaimana caranya supaya saya bisa lebih mencintai diri sendiri.
salah satunya menjadi narsis, dan pernah saya lakukan.. ternyata tidak bertahan lama,
walau menjadi narsis adalah cara cepat untuk mencintai diri sendiri.
Untuk beberapa saran dari sahabat untuk bersikap "cuek sajalah", ga mempan
saya butuh cara konkrit, sampai detik ini saya terus mencari.
adapaun salah satu cara mencintai diri sendiri, justru saya dapat dari buku yang
disusun oleh Leo Tolstoy tentang 3 pertanyaan kaisar.
Dahulu kala, seorang kaisar sedang mencari sebuah falsafah hidup.
Dia memerlukan kebijaksanaan sebagai pedoman dan untuk mengembangkan dirinya. Agama dan falsafah yang ada pada saat itu tidak memuaskannya. Jadi dia mencari falsafahnya sendiri melalui pengalaman hidup.
Akhirnya, dia menyadari bahwa dia hanya memerlukan jawaban atas tiga pertanyaan mendasar. Dengan tiga jawaban ini, dia akan mendapatkan semua pedoman kebijaksanaan yang diperlukan. Tiga pertanyaan dan jawaban itu adalah:
1. kapankah waktu yang paling penting? SAAT INI
2. Siapakah orang yang paling penting? ORANG YG SEDANG BERSAMA KITA
3. Apakah hal yang paling penting untuk dilakukan? PEDULIcoba direnungkan, waktu yg paling penting adalah SAAT INI, jika anda ingin minta maaf, katakan sekarang. Jika Anda ingin mengatakan sayang kepada orang tua katakan sekarang. Jika anda ingin mengucapkan terimakasih kepada pasangan katakan sekarang. raihlah momennya.
ORANG YANG SEDANG BERSAMA KITA bisa saja anak kita, pasangan, orangtua, orang asing, rekan kerja, teman, sahabat dsb.. cobalah perlakukan orang tersebut layaknya orang penting, efeknya akan berbeda. Coba direnungkan, padahal org yg paling sering bersama kita adalah diri kita sendiri. cobalah disapa, diajak komunikasi, dan hibur diri sendiri.. itulah cara anda bisa mencintai diri anda sendiri. Dan menjadikan diri sendiri bukan sebagai musuh terberat tetapi adalah sahabat terbaik anda.
Menjadi PEDULI berarti memedulikan dan berhati-hati. mereka merasakannya. mereka mengetahuinya. mereka menanggapinya.
Be wise..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar